Puskesmas Taman Krocok Raih Juara 3 Lomba Team Building dalam rangka Jambore Kader Kabupaten Bondowoso Tahun 2024
Jambore Kader adalah acara yang diselenggarakan untuk mengapresiasi kader posyandu dan meningkatkan kemampuan mereka. Dalam acara ini, para kader posyandu terbaik dari seluruh Bondowoso berkumpul untuk berlomba, berbagi pengalaman, dan mendapatkan penghargaan.
Berikut beberapa tujuan dari Jambore Kader:
- Meningkatkan kemampuan kader posyandu dalam berkomunikasi
- Mengajak masyarakat untuk menerapkan hidup sehat
- Menambah pengalaman dan semangat kader posyandu
- Memotivasi kader posyandu untuk lebih berdedikasi
- Memberikan pengakuan dan apresiasi kepada kader yang berprestasi
Jambore Kader Posyandu biasanya diisi dengan berbagai kegiatan, seperti:
- Lomba Video ILP
- Lomba Video edukasi
- Lomba Senam Kreasi untuk Lansia
- Lomba Cerdas Cermat
- Lomba Team Building
- Fun games
Pada tahun 2024, Jambore Kader Tingkat Bondowoso diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan RI di Pemandian Tasnan, Kecamatan Grujugan Kabupaten Bondowoso, pada tanggal 12 Oktober 2024.
Kegiatan yang diikuti oleh perwakilan kader posyandu center of excellent (COE) dari 25 Puskesmas se Kabupaten Bondowoso bertujuan untuk mengapresiasi kader dalam penerapan posyandu integrasi layanan primer (ILP). Kontingen dari Puskesmas Taman Krocok diwakili oleh kader posyandu Teratai 1 dari Desa Taman dan berhasil meraih Juara ke-tiga dalam kategori lomba Team building