Puskesmas Taman Krocok Raih Juara 3 Lomba PPGD dalam rangka Peningkatan Kapasitas Pembina SBH oleh Dinas Kesehatan Bondowoso

Saka Bakti Husada adalah wadah pengembangan pengetahuan, pembinaan keterampilan, penambahan pengalaman dan pemberian kesempatan untuk membaktikan dirinya kepada masyarakat dalam bidang kesehatan. Saka Bakti Husada bertujuan untuk mewujudkan kader pembangunan di bidang kesehatan, yang dapat membantu melembagakan norma hidup sehat bagi semua anggota Gerakan Pramuka dan masyarakat di lingkunganya. Krida-krida dalam Saka Bakti Husada, sebagai berikut.
1. Krida Bina Lingkungan Sehat
2. Krida Bina Keluarga Sehat
3. Krida Penanggulangan Penyakit
4. Krida Bina Gizi
5. Krida Bina Obat
6. Krida Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)


Dalam rangka Peningkatan Kapasitas Pembina Saka Bakti Husada (SBH) Tingkat Puskesmas Kabupaten Bondowoso, Puskesmas Taman Krocok mengikuti kegiatan yang diadakan oleh Dinas Kesehatan Kabupaten Bondowoso. Kegiatan ini dilaksanakan pada Hari Sabtu, 28 September 2024 bertempat di Lapangan Desa Gebang, Kecamatan Tanggarang, Kabupaten Bondowoso. Dalam kegiatan ini pembina SBH Puskesmas yang terdiri dari 6 petugas kesehatan di Puskesmas Taman Krocok saling beradu ketangkasan dalam beberapa perlombaan seperti lomba krida, Tehnik Kepramukaan, PPGD. 



Lomba Krida melalui Gform yang dibagikan sebelum peserta memulai penjelajahan. Kemudian di Pos 1, peserta akan mendapatkan soal mengenai teknik Kepramukaan berupa Sandi Kotak, Sandi Morse dan Tali temali. di Pos 2, peserta mendapat tantang menyelesaikan rintangan melalui kerjasama dalam tim. dan di Pos 3, yaitu Pos terakhir peserta akan di uji tentang PPGD serta halang rintang melintasi sungai.


Di akhir kegiatan, Puskesmas Taman Krocok meraih juara 3 Lomba PPGD. 
 

Share Berita Ini